Bidang keahlian
Rekayasa data
Mengalirkan data yang tepat ke arah yang benar
Pemetaan Terperinci
Kami menggunakan kombinasi foto udara dan citra satelit, baik true ortho maupun obliek-view, street-view dan LiDAR untuk menghasilkan data lokasi atau lanskap yang sangat detail. Kami menyebutnya sebagai peta registrasi objek (object registration map).
Registrasi objek adalah tampilan detail dan akurat dari lanskap tertentu dengan jalan, lahan, bangunan, pohon, pagar, infrastruktur, kadaster/persil tanah, utilitas, dan lebih terintegrasi sebagai satu produk yang lebih menghemat waktu dan biaya. Digireg membuat peta registrasi objek dengan resolusi sangat tinggi, yaitu 5-20cm tergantung kebutuhan klien.
Peta registrasi objek juga dapat diperkaya dengan kumpulan informasi tematik, misalnya data kepemilikan hak atas tanah serta sistem alamat bangunan. Pembuatan Digital Twin dengan resolusi tinggi banyak digunakan di bidang pertambangan, minyak & gas, pertahanan, meteorologi, oseanografi, perikanan, pertanian, konservasi keanekaragaman hayati, kehutanan, lanskap, geologi, kartografi, perencanaan wilayah, pendidikan, serta intelijen dan peperangan.
Artificial Intelligence GIS
AI-GIS merupakan kombinasi teknologi AI dengan berbagai fungsi GIS, termasuk algoritma pemrosesan dan analisis data spasial. Ada peningkatan yang besar dalam pembuatan Big Data serta komputasi sistem. Namun teknologi GIS konvensional sangat bergantung pada daya komputasi yang tidak sepenuhnya efisien jika mempertimbangkan biaya dan waktu. Kombinasi GIS dan AI membuka peluang yang sangat menjanjikan khususnya bagi sektorinfrastruktur dan utilitas. AI GIS dapat meningkatkan efisiensi dalam hal berikut;
- Pembuatan data
- Pembersihan data
- Deteksi aset berdasarkan gambar
Di Digireg, kami memanfaatkan AI untuk identifikasi dan pemetaan bangunan serta pengecekan error/kesalahan, sehingga mengurangi waktu untuk pemrosesan tersebut.
Analisis GIS
Salah satu bagian penting dan unik dari sistem informasi geografis adalah kemampuan membuat analisis geografis berbasis lokasi. Melalui analisis GIS, Anda dapat membuat informasi baru atau menemukan perbedaan antara berbagai data yang Anda miliki.
Digireg memiliki ahli GIS yang mampu menganalisis data Anda berdasarkan pertanyaan spesifik Anda. Di Digireg kami menghargai akurasi dan presisi oleh karena itu kami menggunakan sejumlah teknik, metodologi, serta perangkat lunak untuk menghasilkan akurasi kualitas data antara 90-99%. Kami menggunakan FME secara ekstensif untuk membersihkan dan mengontrol kualitas data kami.
Layanan Pertanahan
Kami menawarkan berbagai jasa survei, terutama survei lahan, survei topografi, survei kontrol, dan layanan kadaster/persil tanah. Digireg memiliki surveyor yang terkualifikasi dan berpengalaman pada bidang survei.
Informasi Geografis: Pembuatan Algoritma & Pelatihan
Digireg menawarkan pelatihan GIS dengan tema yang cukup luas mencakup topik terkait teknologi Geoinformasi, Penginderaan Jauh, Kecerdasan Buatan (AI), dan Pemetaan Berbasis Web baik on-site maupun off-site.
Algoritma untuk Geo-ICT dapat membuat perbedaan besar untuk berbagai macam penggunaan. Dengan bantuan algoritma, pekerjaan atau aktivitas yang rutin dikerjakan dapat diotomatisasi tanpa mengurangi kualitas. Selain itu, algoritma memungkinkan pekerjaan yang kompleks dan berulang diselesaikan dalam waktu yang lebih singkat, sehingga meningkatkan produktivitas.
Penyusunan algoritma geo-processing dilakukan secara tailor-made, karena disesuikan dengan kebutuhan serta standar yang diberikan oleh Anda, selain itu algoritma yang disusun akan menyesuaikan infrastruktur dan database geo-ICT Anda yang telah ada. Kami membangun algoritma dengan berbagai pendekatan dan dalam berbagai bahasa pemrograman.
Misalnya, kami bisa menulis algoritma dalam Java, Python, .NET atau PHP. Kami juga dapat membantu Anda membuat algoritma di FME. Contohnya adalah penerjemahan data ke dalam berbagai format file, sehingga data yang sama dapat diakses oleh beberapa perangkat lunak. Kami juga dapat menulis algoritma otomatisasi yang dibuat khusus untuk proses Geo-ICT untuk Anda.
Digireg dapat memberi saran kepada Anda tentang algoritma terbaik untuk pertanyaan spesifik Anda dan membantu Anda dalam mempersiapkan otomatisasi proses.